ARTIKEL

Strategi Budgeting yang Beginner Friendly!

Baca 2 menit
Budgeting
Shopping
Cara kita mengelola keuangan menentukan masa depan finansial kita kelak. Oleh karena itu, kita perlu menjalankan strategi budgeting. Namun, bagaimana jika kita belum mengetahui cara membuat budget? Apa saja strategi budgeting yang populer? Kurang lebih ada 4 strategi budgeting yang bisa kita pilih salah satunya. Baru kemudian mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Semua strategi pengelolaan keuangan ini beginner-friendly!
 
Ingin memiliki kondisi finansial yang stabil dan terjamin? Kuncinya tergantung pada cara kita mengelola keuangan. Tanpa menjalankan strategi budgeting, kita dapat dengan mudah tergoda untuk melakukan pengeluaran tanpa adanya perhitungan. Dampak buruknya, bisa-bisa malah membuat penghasilan kita menjadi lebih besar pasak daripada tiang! Tentu saja tidak ada yang mau mengalami kondisi keuangan seperti ini. Untuk itu, yuk cari tahu strategi budgeting yang populer dan kemudian mengimplementasikan strategi yang paling tepat untuk kita. 

Zero-Based Budget

Untuk strategi yang pertama adalah Zero-Based Budget (ZBB). Bagi yang memiliki penghasilan tetap per bulannya akan lebih mudah menjalankan strategi budgeting ini. Singkatnya ZBB memiliki konsep pendapatan dikurangi pengeluaran harus menghasilkan nol. Strategi ini membuat kita mengantisipasi lebih dulu pengeluaran yang akan kita lakukan per bulannya. Pengkategorian pengeluaran yang dilakukan adalah pengeluaran untuk hal-hal yang kita butuhkan, investasi atau tabungan, dan hal yang kita inginkan. Dengan ZBB kita pun dapat dengan mudah membeli asuransi sesuai kebutuhan dan membayar premi setiap bulannya untuk mengantisipasi risiko financial dikemudian hari, karena kita sudah mengalokasikan dananya lebih dulu. 

50/30/20 Budget

Untuk strategi budgeting ini bisa dibilang langsung membagi pengeluaran yang kita lakukan berdasarkan persentase. Pengeluaran kita dikategorikan ke-3 kategori, yaitu 50% digunakan untuk kebutuhan, 30% untuk keinginan, dan 20% disimpan untuk masa depan. Nah, strategi budgeting ini beginner friendly karena kita tidak perlu membuat rincian pengeluaran yang sangat mendetail terlebih dahulu. Hal yang terpenting adalah kita bisa mendisiplinkan diri agar tidak menghabiskan uang lebih dari acuan masing-masing persentase tersebut. Terutama untuk kategori keinginan yang bisa menjadi godaan mengeluarkan uang lebih banyak. Selain itu, untuk persentase tabungan atau investasi, masih dianggap bisa dipenuhi bagi yang baru belajar mengelola keuangan. 

Pay Yourself First

Apa maksud Pay Yourself First? Ketika mendengar nama strategi keuangan ini mungkin agak membingungkan. Nah, sebenarnya inti dari Pay Yourself First adalah melakukan pengeluaran terlebih dahulu yang berfokus pada simpanan dan utang. Setelah itu baru menggunakan uang yang tersisa untuk kebutuhan dan keinginan. Jadi, bukan malah menggunakan terlebih dahulu pendapatan yang kita miliki untuk membeli barang kebutuhan dan keinginan kita. Strategi ini sangat cocok bagi kita yang sulit menyimpan uang per bulannya dan tidak mau mencatat rinci setiap pengeluaran bulanan kita. Bagi yang masih pemula, sebaiknya mulai dari jumlah yang kecil terlebih dahulu untuk dijadikan sebagai simpanan. Setelah sudah terbiasa, jumlah simpanan uang per bulannya bisa kita tingkatkan.

Envelope Budget

Sesuai dengan namanya, Envelope Budget merupakan strategi budgeting yang dimana membuat kita membagi budget dalam bentuk cash yang dimasukkan ke dalam amplop. Konsep budgeting ini sangat cocok bagi kita yang lebih suka menggunakan cash dan ingin menghindar godaan untuk berbelanja online. Untuk menerapkan strategi ini, kita memerlukan beberapa amplop yang dikategorikan berdasarkan kebutuhan, keinginan, dan saving. Sebisa mungkin saat amplop kebutuhan atau keinginan kehabisan cash, jangan mengambil kekurangannya dari amplop yang lain. Kalau amplop kebutuhan kita malah tersisa, kita bisa memasukkan sisa dana ke budget bulanan berikutnya. Opsi lainnya adalah menjadikan dana tersebut sebagai simpanan.
 
Setelah mengetahui strategi budgeting yang ada, tertarik untuk mencoba mengelola keuangan dengan menggunakan strategi yang mana? Jika diperlukan, kita bisa mencoba lebih dulu satu per satu cara mengelola keuangan di atas untuk menemukan cara paling tepat untuk kita. Selamat mencoba!
Referensi:
Financial Wellness @Penn. Popular Budgeting Strategies.

Anda mungkin juga tertarik dengan