PROTEKSI JIWA
Protection untuk beragam gaya hidup Anda dan keluarga
Untuk Individu
Untuk Korporasi
Selama puluhan tahun AIA melayani jutaan nasabah di seluruh wilayah Asia Pasifik
Pelajari lebih lanjutLayanan portal untuk Nasabah dan Tenaga Pemasar AIA.
If you are not an AIA customer and do not have a login, you can register for a My AIA account.
AIA Customer Care Line
1 500 980
atau 021-30001980
Buka hari Senin-Jumat,
pukul 08:00
-16:30 WIB
Anda bisa mengirimkan email kepada kami dengan cara yang cepat dan mudah.
Cari tahu pertanyaan yang sering diajukan di sini. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.
Ketahui istilah-istilah yang biasa kami gunakan beserta maknanya.
{{title}}
{{label}}
Saat ini sudah banyak perusahaan dana pensiun yang membantu menyediakan program pensiun untuk karyawan. Hal ini membuat perusahaan-perusahaan swasta lebih mudah dalam mengelola keuangan dan menyisihkan dana sebagai tabungan hari tua untuk para karyawannya. Tidak seperti pandangan umum di masa lalu, bahwa dana pensiun hanya dimiliki oleh Pegawai Negeri, kini pegawai swasta juga dapat menikmatinya.
Secara umum, program dana pensiun dibagi menjadi 2 berdasarkan manfaatnya, yaitu:
Defined benefit plan disebut juga dengan Program Pensiun Manfaat Pasti. Pensiun jenis ini memberikan manfaat pasti kepada penerimanya, melalui besaran dana pensiun yang sudah ditentukan di awal. Saat masa bekerja, perusahaan dan karyawan akan membuat perjanjian yang berisikan besarnya dana pensiun di kemudian hari. Misalnya saja, karyawan dijanjikan akan memperoleh dana pensiun sebesar 80% dari gaji saat bekerja dengan penambahan nilai 10% setiap 4 tahun. Maka saat karyawan tersebut memasuki masa pensiun, perusahaan harus membayarkan gajinya setiap bulan sesuai jumlah yang telah disepakati.
Uang pensiun yang diberikan oleh perusahaan berasal dari potongan gaji karyawan saat masih bekerja ditambah dengan dana dari pemberi kerja. Gabungan uang tersebut kemudian dimasukkan ke dalam perusahaan dana pensiun untuk diinvestasikan sehingga jumlahnya berlipat. Di kemudian hari, uang inilah yang akan digunakan untuk membayar pensiun karyawan yang bersangkutan.
Berbeda dengan Program Pensiun Manfaat Pasti yang lebih memberikan keuntungan kepada karyawan, Program Pensiun Iuran Pasti (Defined contribution plan) justru lebih menguntungkan perusahaan. Yang ditetapkan dalam program pensiun ini bukanlah besarnya dana pensiun yang akan diterima, melainkan iuran yang harus dibayarkan karyawan saat masih aktif bekerja. Misalnya saja, selama masa bekerja karyawan dan perusahaan sama-sama diharuskan membayar 10% dari gaji pekerja setiap bulannya. Uang ini kemudian diinvestasikan oleh perusahaan dana pensiun dan nantinya hasil investasi tersebut akan dikembalikan kepada karyawan yang bersangkutan.
Karena hal ini, perusahaan tidak perlu memikirkan ketersediaan dana dalam jumlah besar untuk membayar karyawan yang telah memasuki usia pensiun. Namun sebaliknya, karyawan bisa dirugikan apabila investasi dana pensiun mengalami kegagalan. Sebab, uang pensiun yang diterima juga menjadi lebih rendah.
Nah, kira-kira jenis dana pensiun mana yang nantinya Anda terima? Yang manapun itu, pastikan Anda mengelolanya dengan baik untuk mewujudkan kehidupan yang sejahtera di masa tua.
Nasabah yang terhormat,
browser Internet Explorer tidak mendukung tampilan terbaik MYAIA. Anda dapat menggunakan browser lain seperti Chrome, Firefox, Microsoft Edge atau Safari versi terakhir.
Silakan klik tautan berikut untuk mengunduh browser Chrome : Download Chrome
Hak Cipta© 2019, AIA Group Limited dan anak perusahaannya. Hak cipta dilindungi.